X-phose Photography & Creative Advertising Turut Berpartisipasi Dalam Cipta Karya Fair 2014

Stan Progdi Ilmu Komunikasi di Cipta Karya Fair 2014

Stan Progdi Ilmu Komunikasi di Cipta Karya Fair 2014

Cipta Karya Fair 2014 merupakan kegiatan pameran bidang perumahan dan pemukiman yang diselenggarakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya dan Tata Ruang, Provinsi Jawa Timur. Tahun ini, program studi Ilmu Komunikasi yang diwakili oleh mahasiswa pengurus laboratorium fotografi dan laboratorium periklanan berkesempatan turut serta memamerkan karya-karya mereka pada acara tersebut. Acara yang berlangsung selama empat hari ini diselenggarakan di City of Tomorrow Mall Surabaya, pada tanggal 18-21 September 2014.

Foto-foto karya mahasiswa pengurus laboratorium fotografi, X-phose menghiasi pintu masuk Cipta Karya Fair 2014

Foto-foto karya mahasiswa pengurus laboratorium fotografi, X-phose menghiasi pintu masuk Cipta Karya Fair 2014

Pameran tersebut juga melibatkan beberapa perusahaan atau organisasi lain yang memiliki perhatian terhadap bidang perumahan dan pemukiman, termasuk kesadaran untuk mengkampanyekan keindahan dan kebersihan lingkungan. Program studi Ilmu Komunikasi sebagai salah satu peserta pameran, menampilkan karya-karya mahasiswa berupa pameran fotografi dan iklan dalam berbagai bentuk media promosi yang digunakan. Foto-foto karya mahasiswa (X-phose) yang dipamerkan adalah bercerita tentang pengolahan dan pemanfaatan sampah di lingkungan kota Surabaya. Sedangkan karya dari mahasiswa pengurus Creative Advertising memberikan gambaran keprihatinan tentang kondisi bumi yang akan datang jika manusia tidak bisa menjaga lingkungan dengan baik.

Talkshow bersama teman-teman dari X-phose Photography

Talkshow bersama teman-teman dari X-phose Photography & Creative Advertising

Pengurus laboratorium fotografi (X-phose Photography) dan pengurus laboratorium periklanan (Creative Advertising) juga mendapatkan kesempatan untuk menjadi narasumber pada acara talkshow yang diselenggarakan Cipta Karya Fair 2014. Perwakilan dari X-phose Photography sharing tentang pengalaman mereka saat harus menggambil gambar di lokasi pengolahan sampah, selain itu mereka juga berbagi pengetahuan tentang teknik fotografi dasar. Diwaktu yang berbeda, perwakilan dari Creative Advertising juga berbagi cerita tentang proses produksi karya-karya iklan yang telah mereka buat. Acara ini menjadi media pembelajaran bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi, terutama mahasiswa aktif yang tergabung dalam kepengurusan laboratorium untuk menunjukkan karya-karya mereka kepada masyarakat.

Ramainya pengunjung Cipta Karya Fair 2014 mampir di stan program studi Ilmu Komunikasi

Ramainya pengunjung Cipta Karya Fair 2014 mampir di stan program studi Ilmu Komunikasi

Salah satu mahasiswa Ilmu Komunikasi aktif menjelaskan tentang karya yang mereka buat

Salah satu mahasiswa Ilmu Komunikasi aktif menjelaskan tentang karya yang mereka buat

Categories: Umum | Leave a comment

Keakraban Keluarga Besar Program Studi Ilmu Komunikasi

Family gathering merupakan salah satu kegiatan internal yang dilaksanakan oleh suatu perusahaan atau organisasi yang melibatkan karyawan beserta keluarganya masing-masing. Hal ini pula yang dilakukan oleh Program Studi Ilmu Komunikasi pada tanggal 30-31 Agustus 2014 lalu yang menyelenggarakan family gathering di Batu-Malang. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari satu malam ini dilaksanakan dalam rangka untuk saling mengenal dan mempererat hubungan baik antar anggota keluarga besar program studi Ilmu komunikasi. Kegiatan ini juga sebagai upaya untuk meningkatkan semangat bekerja bagi bapak ibu dosen dan karyawan, pada awal semester.

Bapak ibu dosen dan karyawan dari program studi Ilmu Komunikasi, beserta keluarga masing-masing.

Bapak ibu dosen dan karyawan dari program studi Ilmu Komunikasi, beserta keluarga masing-masing.

Categories: Umum | Leave a comment

HAPPY MOVIE TIME : Pemutaran Film-Film Pendek Surabaya

(Atas) MC pada Happy Movie Time adalah Taufiq dan Refita dari Kinne Komunikasi. (Bawah) Ramainya penonton memenuhi kursi penonton yang disediakan.

(Atas) MC pada Happy Movie Time adalah Taufiq dan Refita dari Kinne Komunikasi. (Bawah) Ramainya penonton memenuhi kursi penonton yang disediakan.

Kinne Komunikasi bekerja sama dengan beberapa komunitas film Surabaya menyelenggarakan pemutaran film-film pendek Surabaya dengan judulnya HAPPY MOVIE TIME. Acara yang digelar di L2 Sunshine BG Junction pada hari Sabtu sore, tanggal 6 September 2014 menampilkan 21 film pendek dengan berbagai genre dan durasi.

Pada kesempatan kali ini, Kinne Komunikasi menampilkan 4 film pendek terbaru mereka yang berjudul Klepto Hero (sutradara Ilham Akbar), Time (Anton Mervidianta), Selembar Daun Di Atas Pelangi (Taufiq Madya), dan Dari Riak Ke Gelombang (Amelia Vanya). HAPPY MOVIE TIME juga menampilkan 6 karya film terpilih dari mahasiswa kelas Media Komunikasi Film tahun 2011 dan 2013; yaitu Nduk’ (Dery Rizkianto), Vellin (Antonio Mervidianta), One Thing (Diar Octo), Team Work (Nanda Pudjo), Next (Resha Cahya), dan Kaki (Sisca Wulansari).

HAPPY MOVIE TIME terbagi atas 3 sesi pemutaran yang dimulai pada pukul 15.00 wib dan berakhir pukul 19.00 wib. Setiap sesinya diputar 7 film pendek dan dilanjutkan dengan diskusi yang menghadirkan filmmaker dari perwakilan masing-masing film. Diskusi diawali dengan sharing tentang bagaimana proses pembuatan filmnya, kemudian diberikan waktu tanya jawab kepada penonton yang hadir.

Para pendukung terselenggaranya HAPPY MOVIE TIME; komunitas film Kinne Komunikasi, Sinematografi Unair, INFIS, pilem Q-ta: dan Surabaya Moviephile

Para pendukung terselenggaranya HAPPY MOVIE TIME; komunitas film Kinne Komunikasi, Sinematografi Unair, INFIS, pilem Q-ta: dan Surabaya Moviephile

HAPPY MOVIE TIME terselenggara berkat dukungan dari duaTiga Project BG Junction, serta kerjasama antara Kinne Komunikasi dengan komunitas pilem Q-ta:, Surabaya Moviephile, Sinematografi Unair, dan Independen Film Surabaya (INFIS). Acara ini bertujuan untuk menampilkan karya-karya terbaru dan mempererat hubungan baik antara komunitas-komunitas film pendek dan pecinta film di Surabaya.

Diskusi sesi pertama

Diskusi sesi pertama

Diskusi sesi kedua

Diskusi sesi kedua

Diskusi sesi ketiga

Diskusi sesi ketiga

Categories: Umum | 1 Comment

Pelatihan & Praktik Penelitian Komunikasi (Kualitatif) di Kota Batu Malang

Beberapa mahasiswa peserta pelatihan dan praktik penelitian komunikasi, beserta dosen pembimbing dan pendamping, serta tuan rumah di Omah Budaya Slamet

Beberapa mahasiswa peserta pelatihan dan praktik penelitian komunikasi, beserta dosen pembimbing dan pendamping, serta tuan rumah di Omah Budaya Slamet

Pelatihan dan Praktik Penelitian Komunikasi (Kualitatif) merupakan kegiatan praktik lapangan yang harus dilakukan oleh mahasiswa ilmu komunikasi yang mengambil matakuliah Metode Penelitian Komunikasi 2. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu, tanggal 7-8 Juni 2014, di Omah Budaya Slamet Dusun Beru, Desa Bumiaji, Kota Batu, Malang. Pada pelaksanaannya, kegiatan tersebut didampingi oleh 2 dosen pengampu matakuliah MPK 2 yaitu Dra. Dyva Claretta, MSi dan Dr. Sugeng Pujileksano, MSi, serta dibantu oleh bapak ibu dosen lainnya seperti Ade Kusuma, M.Med.Kom, Ririn Puspita T, M.Med.Kom, dan Ahmad Zam-zamy, M.Med.Kom.

Kegiatan praktik lapangan ini menjadi pelengkap dari proses belajar mengajar yang telah dilaksanakan di kelas. Kegiatan ini bertujuan sebagai pembelajaran bagi mahasiswa untuk menggali secara langsung data penelitian dengan menggunakan metode penelitian kualitatif. Pada hari pertama, mahasiswa dibagi dan ditempatkan pada beberapa titik survey yang telah ditentukan, untuk melakukan interview ke beberapa orang yang mereka temui dan dianggap sesuai untuk menjadi informannya. Beberapa tempat tersebut antara lain alun-alun kota Batu, terminal angkutan umum, pasar, dan rumah-rumah penduduk yang berada di sekitar Dusun Beru, Desa Bumiaji, Kota Batu.

Beberapa dari mahasiswa yang melakukan wawancara dengan informan di Alun-alun Kota Batu

Beberapa dari mahasiswa yang melakukan wawancara dengan informan di Alun-alun Kota Batu

Menurut ibu Dyva Claretta, praktikum ini perlu dilakukan agar mahasiswa bisa mempraktikan secara langsung bagaimana kegiatan survey di lapangan. Mahasiswa dilatih untuk melakukan pengamatan terhadap kondisi masyarakat di kota Batu, dan berkomunikasi dengan informan yang memiliki beragam perbedaan latar belakang kondisi sosial ekonomi. Beliau juga menambahkan, kegiatan ini pasti akan bermanfaat bagi mahasiswa karena mereka bisa mendapatkan pengalaman nyata di lapangan tentang bagaimana menghadapi berbagai kendala saat melakukan kegiatan penelitian seperti ini.

Simulasi FGD yang melibatkan para mahasiswa

Simulasi FGD yang melibatkan para mahasiswa

Selain praktik lapangan, pelatihan ini juga mengajak mahasiswa untuk berlatih dan melakukan simulasi kegiatan FGD (Focus Group Discussion). Kegiatan simulasi FGD terbagi atas 2 sesi, yaitu sesi pertama menghadirkan beberapa mahasiswa dan dipandu oleh seorang mahasiswa juga. Sedangkan pada sesi kedua, menghadirkan beberapa mahasiswa, pak Slamet (pemilik Omah Budaya Slamet) dan dipandu oleh Pak Sugeng.

Kecerian mahasiswa saat kegiatan belajar dan sesi diskusi di salah satu ruangan Omah Budaya Slamet

Kecerian mahasiswa saat kegiatan belajar dan sesi diskusi di salah satu ruangan Omah Budaya Slamet

Pada hari kedua, para peserta pelatihan mendapatkan materi tentang Analisis Teks Media yang disampaikan oleh bu Dyva, dan dilanjutkan oleh sesi diskusi yang dipandu oleh pak Sugeng. Omah Budaya Slamet yang nyaman dan unik, serta tuan rumah yang ramah dan terbuka membuat proses belajar menjadi lebih menyenangkan.

Categories: Umum | Leave a comment

Pelatihan Kreatif Iklan

Sesi materi yang disampaikan oleh bu Ririn Puspita

Sesi materi yang disampaikan oleh bu Ririn Puspita

Progdi Ilmu Komunikasi FISIP UPN Veteran Jawa Timur kembali mendapatkan kesempatan bekerjasama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur untuk menyelenggarakan pelatihan kreatif iklan. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini dilaksanakan di Hotel Halogen (Juanda) Sidoarjo, pada tanggal 23-25 Mei 2014.

Peserta sedang melakukan praktik desain

Peserta sedang melakukan praktik desain

Para peserta pelatihan dibekali materi tentang perencanaan kreatif iklan, serta desain kemasan produk dan iklan cetak. Hadir sebagai pembicara pada pelatihan tersebut adalah Ibu Ade Kusuma (kepala laboratorium periklanan), Ibu Ririn Puspita (dosen matakuliah periklanan), dan Bapak Vincent Jose (tim kreatif disalah satu radio ternama di Surabaya).

Pada pelatihan tersebut, para peserta mendapatkan tugas untuk membuat desain kemasan dan desain iklan luar ruang. Mereka terbagi atas 4 kelompok yang mendesain kemasan produk minuman ringan yang telah ditentukan sebelumnya.

Kelompok 1 sedang mempresentasikan karya mereka

Kelompok 1 sedang mempresentasikan karya mereka

Kelompok 2 memaparkan ide kreatif mereka

Kelompok 2 memaparkan ide kreatif mereka

Kelompok 3 menunjukkan hasil desain karya mereka

Kelompok 3 menunjukkan hasil desain karya mereka

Kelompok 4 menunjukkan desain karya mereka

Kelompok 4 menunjukkan desain karya mereka

Categories: Creative Advertising | Leave a comment

iCity Cafe Session bersama IM3 Indosat

Serunya mahasiswa ilmu komunikasi mengikuti iCity Cafe Session

Serunya mahasiswa ilmu komunikasi mengikuti iCity Cafe Session

16 Mahasiswa Ilmu Komunikasi didampingi oleh Ibu Heidy Arviani, mendapat kesempatan untuk mengikuti iCity Cafe Session bersama IM3 Indosat, pada tanggal 10 April 2014. Acara yang diselenggarakan sore hari di gerai makanan siap saji A&W Purimas ini, berlangsung cukup santai dan fun sehingga membuat diskusi jadi lebih seru.

Pada awal acara, mbak Pipit dari Indosat Surabaya mengajak para peserta untuk bermain dan memberikan motivasi serta keceriaan. Selanjutnya mereka dibekali pengetahuan tentang Forum Berbasis Solusi iCity yang baru saja diluncurkan oleh Indosat. Selain itu, mereka juga belajar tentang cara mengakses forum tersebut yang menawarkan tempat diskusi yang asik bagi penggunanya untuk berbagi info dan solusi seputar teknologi dan aktivitas komunitas penggunanya.

Para peserta dan pembicara juga ngobrolin tentang komunitas dan perkembangan teknologi

Para peserta juga sharing tentang komunitas dan perkembangan teknologi

Categories: Umum | Leave a comment

Tasyakuran laboratorium periklanan & pameran karya mahasiswa

Beberapa karya mahasiswa yang dipamerkan

Beberapa karya mahasiswa yang dipamerkan

Rangkaian kegiatan peresmian laboratorium ke-5 progdi Ilmu Komunikasi, hari kedua (17/4/2014) menampilkan pameran karya-karya iklan dari mahasiswa. Sesaat sebelum pameran karya-karya iklan tersebut dibuka untuk umum, progdi Ilmu Komunikasi mengadakan tasyakuran yang dihadiri oleh Rektor UPN Veteran Jawa Timur, Prof.Dr.Ir.Teguh Soedarto, MP beserta Wakil Rektor I, II, dan III.

Prof.Ir.Teguh Soedarto, MP, selaku Rektor memberikan sambutan saat tasyakuran

Prof.Ir.Teguh Soedarto, MP, selaku Rektor memberikan sambutan saat tasyakuran

Pada saat memberikan sambutan, pak Teguh berpesan agar mahasiswa Ilmu Komunikasi aktif belajar dan berkarya agar nantinya mampu bersaing di industri kreatif yang sekarang semakin berkembang pesat. Selain itu, Rektor beserta para Wakil Rektor didampingi oleh Dekan FISIP, Kaprogdi Ilmu Komunikasi dan panitia berkeliling untuk melihat semua karya yang dipamerkan.

Rektor didampingi oleh Dekan Fisip dan Kepala Lab.Periklanan serta panitia melihat karya-karya mahasiswa

Rektor didampingi oleh Dekan Fisip dan Kepala Lab.Periklanan serta panitia melihat karya-karya mahasiswa

Pameran bertajuk karya kreatif iklan meliputi iklan cetak; seperti poster, brosur, maket branding iklan (in door) dan bilboard, beon box, baliho, pylon (out door), serta iklan audio visual. Beberapa karya mahasiswa sempat mendapatkan pujian karena berhasil menampilkan kreatifitasnya yang unik dan menarik, namun ada juga beberapa karya yang mendapatkan kritikan membangun sehingga bisa memotivasi mahasiswa untuk lebih aktif berkarya lagi.

Ramainya pengunjung melihat karya-karya yang dipamerkan

Ramainya pengunjung melihat karya-karya yang dipamerkan

Ketua panitia peresmian laboratorium periklanan, M.Azmi saat diwawancarai oleh UPN Televisi

Ketua panitia peresmian laboratorium periklanan, M.Azmi saat diwawancarai oleh UPN Televisi

Mahasiswa panitia peresmian lab.periklanan bersama Rektor UPN Veteran Jawa Timur, Warek I, II, III, Dekan Fisip, dan bapak ibu dosen program studi Ilmu Komunikasi

Mahasiswa panitia peresmian lab.periklanan bersama Rektor UPN Veteran Jawa Timur, Warek I, II, III, Dekan Fisip, dan bapak ibu dosen program studi Ilmu Komunikasi

Categories: Creative Advertising | Leave a comment

Peresmian Laboratorium Periklanan dan Seminar Kreatif Iklan

IMG_9819

Laboratorium merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kegiatan perkuliahan di Progdi Ilmu Komunikasi FISIP UPN Veteran Jawa Timur. Berbekal pengetahuan teoritis dari bangku kuliah, mahasiswa juga membutuhkan laboratorium yang dapat digunakan sebagai ruang berkarya untuk mengembangkan keahlian dan kreatifitas dalam bidang-bidang komunikasi. Selaras dengan Program Studi Ilmu Komunikasi yang memiliki empat bidang konsentrasi; salah satunya periklanan, maka sudah selayaknya keberadaan laboratorium periklanan sangatlah penting. Guna mendukung dan memfasilitasi mahasiswa untuk belajar, berkarya dan mengembangkan kemampuan kritisnya dalam bidang periklanan.

Genap 20 tahun berdiri dan guna melengkapi 4 laboratorium yang telah ada sebelumnya (yaitu lab. radio, fotografi, tv, dan film) Progdi Ilmu Komunikasi mempersembahkan laboratorium periklanan yang bernama Creating Advertising. Laboratorium periklanan ini digunakan untuk menunjang kegiatan-kegiatan yang terkait dengan mata kuliah periklanan dan praktikum. Peresmian laboratorium periklanan yang dirangkai dengan seminar kreatif iklan dan pameran karya mahasiswa, dilaksanakan pada hari Rabu dan Kamis, tanggal 16-17 April 2014 di Ruang Penida Noor, FISIP.

Peresmian laboratorium periklanan dilaksanakan pada hari Rabu, 16 April 2014 mulai jam 08.00 wib dengan secara simbolis membuka box yang berisikan miniatur segala bentuk iklan out-door yang dilakukan oleh Dekan FISIP, Dra.Hj.Suparwati,MSi didampingi oleh Wadek I, Wadek II, Kaprogdi dan bapak ibu dosen progdi Ilmu komunikasi.

IMG_9827

Setelah itu acara dilanjutkan dengan seminar kreatif iklan yang menghadirkan praktisi dan akademisi periklanan yang akan membahas tentang “Menciptakan Kreatifitas di Dunia Iklan”. Tujuan dari seminar ini adalah untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman tentang bagaimana cara menciptakan iklan yang kreatif, kepada mahasiswa ilmu komunikasi dan mahasiswa umum yang tertarik pada bidang periklanan. Pembicara pada seminar tersebut adalah dosen DKV UPN Veteran Jawa Timur, bapak Aditya Rahman Yani; dan praktisi periklanan yang juga menjadi pengurus dari P3I Jawa Timur, bapak Eko Suhariyadi.

Untuk lebih memeriahkan kegiatan tersebut, pameran iklan dari mahasiswa progdi Ilmu Komunikasi yang dipamerkan selama 2 hari. Pameran yang bertajuk karya kreatif iklan meliputi; iklan Cetak (poster, brosur, branding iklan (in door) dan billboard, neon box, baliho, pylon (out door)), dan iklan Audio Visual (iklan tv, animasi, dan iklan layanan masyarakat)


Foto-foto rangkaian kegiatan seminar kreatif iklan

DSC_0167

Narasumber 1, pak Aditya Rahman Yani mengajak para peserta untuk menggali ide kreatif

Narasumber 1, pak Aditya Rahman Yani mengajak para peserta untuk menggali ide kreatif dalam pembuatan sebuah iklan

Narasumber 1, pak Aditya Rahman Yani mengajak para peserta untuk menggali ide kreatif

Narasumber 2, pak Eko Suhariyadi sharing tentang pengalaman beliau dan memberikan gambaran tentang perkembangan dunia periklanan saat ini

Moderator pada seminar kreatif iklan menghadirkan pak Ahmad Zam-zamy, salah satu dosen Ilmu Komunikasi

Moderator pada seminar kreatif iklan menghadirkan pak Ahmad Zam-zamy, salah satu dosen Ilmu Komunikasi

Antusias peserta saat sesi tanya jawab

Antusias peserta saat sesi tanya jawab

Keceriaan saat peserta terpilih mendapatkan souvenir dari Creating

Keceriaan saat peserta terpilih mendapatkan souvenir dari Creating

Acoustic performance dari mahasiswa ilmu komunikasi diawal acara

Acoustic performance dari mahasiswa ilmu komunikasi diawal acara

Penampilan Beatboxer Surabaya meramaikan acara peresmian Creating

Penampilan Beatboxer Surabaya meramaikan acara peresmian Creating

Panitia bersama para narasumber dan bapak ibu dosen Ilmu Komunikasi

Panitia bersama para narasumber dan bapak ibu dosen Ilmu Komunikasi

Categories: Creative Advertising | Leave a comment

Kuliah Tamu “Public Speaking and Marketing Communication for Corporate”

Pak Saifuddin Zuhri sebagai moderator, memperkenalkan pembicara; Angga Yan Wiryatmoko sebagai dosen tamu

Pak Saifuddin Zuhri sebagai moderator, memperkenalkan pembicara; Angga Yan Wiryatmoko sebagai dosen tamu

Manusia tidak bisa lepas dari kegiatan berkomunikasi dengan orang lain. Beberapa orang beranggapan bahwa kemampuan berbicara di depan umum merupakan kemampuan yang tanpa perlu usaha yang keras. Sebaliknya, glossophobia atau ketakutan saat berbicara di depan umum sering pula dialami oleh banyak orang. Public speaking sendiri merupakan salah satu matakuliah wajib yang harus ditempuh oleh mahasiswa Ilmu Komunikasi FISIP UPN Veteran Jawa Timur. Guna mendukung proses belajar mengajar yang lebih bervariatif dan memberikan mahasiswa pengetahuan serta pengalaman dari praktisi profesional, maka diadakan kegiatan kuliah tamu yang menghadirkan pembicara yang berkompeten dibidangnya sebagai dosen tamu.

Pembicara; Angga Yan Wiryatmoko sharing tentang pengalamannya sebagai marketing communication

Pembicara; Angga Yan Wiryatmoko sharing tentang pengalamannya sebagai marketing communication

Semester ini, matakuliah Public Speaking menghadirkan dosen tamu yang merupakan alumni dari progdi Ilmu Komunikasi angkatan 2002, yaitu Angga Yan Wiryatmoko. Saat ini, Angga bekerja sebagai Marketing Communication di Surabaya Plaza Hotel; selain itu pengalamannya sebagai master of ceremony dan kegiatan lain yang berkaitan erat dengan public speaking, mendukung pengetahuan dan pengalaman yang dimilikinya.

Kuliah tamu bertemakan “Public Speaking and Marketing Communication For Corporate” diselenggarakan pada hari Rabu, 26 Maret 2014, di Ruang Penida Noor, FISIP. Acara yang dihadiri oleh seluruh mahasiswa semester enam ini, dipandu langsung oleh pak Saifuddin Zuhri, selaku dosen pengampu matakuliah Public Speaking semester ini.

Pada kuliah tamu tersebut, pembicara menekankan pada apa saja nilai yang harus dimiliki oleh seorang marketing communication; diantaranya adalah integrity dan public speaking. Kemampuan public speaking adalah salah satu hal penting yang harus dikuasai, untuk itu pembicara berbagi pengalaman dan memberikan motivasi tentang bagaimana mampu berbicara depan umum secara baik dan benar. Pertama, pembicara mengajak peserta untuk mencari tahu dan mempelajari bagaimana target audience (communication skills). Kedua, peserta harus mempersiapkan dengan baik materi yang akan disampaikan depan publik, serta mengasah pengetahuan. Ketiga, practice make perfect.

Menurut pak Saifuddin; kuliah tamu seperti ini memang selayaknya sering diadakan, guna memberikan pengetahuan secara langsung dari praktisi profesional. Selain itu, menghadirkan praktisi profesional yang berlatar belakang seorang alumni diharapkan mampu memotivasi mahasiswa untuk mau belajar lebih giat, dan berani bersaing di dunia kerja setelah lulus kuliah nanti.

Antusias peserta pada sesi tanya jawab

Antusias peserta pada sesi tanya jawab

Categories: Umum | Leave a comment

Kegiatan Pengabdian Masyarakat Dosen Ilmu Komunikasi “Pendidikan Bela Negara Bagi Generasi Muda”

Dosen-dosen Ilmu Komunikasi & Hubungan Internasional bersama bapak ibu guru SDN Japanan II  Mojowarno, Jombang

Dosen-dosen Ilmu Komunikasi & Hubungan Internasional bersama bapak ibu guru SDN Japanan II Mojowarno, Jombang

Ibu Heidy Arviani berinteraksi dengan siswa-siswa SDN Japanan II Mojowarno, Jombang

Ibu Heidy Arviani berinteraksi dengan siswa-siswa SDN Japanan II Mojowarno, Jombang

Bu Ririn Tutiasri membimbing siswa kelas 6 SDN Japanan II membuat kerajinan tangan

Bu Ririn Tutiasri membimbing siswa kelas 6 SDN Japanan II membuat kerajinan tangan

Bapak Ahmad Zam-zamy bermain bersama murid-murid kelas 3 dan 4,  di halaman SDN Japanan II

Bapak Ahmad Zam-zamy bermain bersama murid-murid kelas 3 dan 4, di halaman SDN Japanan II

Categories: Pengabdian Masyarakat | Leave a comment

Create a free website or blog at WordPress.com.